Rabu, 22 Februari 2017

GETARAN

Getaran didefinisikan sebagai gerak bolak-balik melalui titik kesetimbangan. Titik kesetimbangan adalah titik dimana saat benda diam. Apakah orang berjalan bolak-balik disebut dengan bergetar? Tentu saja tidak. Orang yang berjalan bolak balik belum tentu melalui titik kesetimbangan.

Perhatikan gambar!
Titik A merupakan titik keseimbangan benda sedangkan titik B dan titik C merupakan amplitudo atau titik terjauh yang dapat dicapai benda. Amplitudo disimbolkan dengan A dengan satuan meter. Satu getaran penuh jika benda bergerak dari A-B-A-C-A, sedangkan jika benda bergerak dari A-B-A maka benda hanya bergerak setengah getaran.

Besaran-basaran di dalam getaranKetika belajar getaran ada beberapa besaran yang harus diketahui :

a. Frekuensi
Frekuensi getaran diartikan sebagai banyaknya getaran yang terjadi selama satu sekon atau satu satuan waktu.
Frekuensi dirumuskan :

f = n / t

dimana :
f = frekuensi getaran (Hz)
n = jumlah getaran
t = waktu (s)

b. Periode
Periode getaran diartikan sebagai lamanya waktu yang diperlukan untuk melakukan satu kali getran.
Periode dirumuskan :

T = t / n


Dimana :
T = periode getaran
t = waktu (s)
n = getaran

  • Hubungan antara frekuensidan periode

Dari pengetrian frekuensi dan periode, hubungan antara frekuensi dan periode dapat dituliskan :



c. Simpangan adalah jarak yang ditempuh benda bergetar dan dihitung dari titik kesetimbangan. Simpangan dilambangkan dengan y dan bersatuan meter.

d. Amplitudo adalah simpangan maksimum yang ditempuh benda bergetar. Amplitudo dilambangkan dengan A dan bersatuan meter.



Supaya lebih jelas, simaklah video berikut ini!! 





SUMBER :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar